Amuntai, Oborselebes — Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Hulu Sungai Utara, Mayang Melani Hero Setiawan, turut berpartisipasi dalam kegiatan penanaman pohon yang digelar di dua lokasi, yakni halaman SMAN 1 Danau Panggang dan Desa Pararain, Kecamatan Danau Panggang.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Camat Danau Panggang, Ketua KPH Balangan, Kepala SMAN 1 Danau Panggang, Kepala Desa Pararain, Ketua TP PKK Desa Pararain, para siswa, serta masyarakat setempat.
Beragam jenis pohon ditanam, mulai dari tanaman buah hingga tanaman peneduh, sebagai langkah nyata dalam menjaga kelestarian lingkungan dan memperindah kawasan sekolah maupun desa.
“Kegiatan ini bisa menambah pengetahuan bagi siswa agar lebih cinta alam dan memiliki tanggung jawab terhadap lingkungan. Ini juga menjadi warisan bagi anak-anak kita di masa depan. Semoga pohon yang kita tanam hari ini tumbuh subur dan bermanfaat bagi penghijauan,” ujar Mayang Melani Hero Setiawan.
Ia menambahkan bahwa kegiatan menanam pohon memiliki nilai ekologis dan edukatif, terutama bagi generasi muda untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga keseimbangan alam.
Kegiatan ini juga menjadi bentuk kolaborasi antara pemerintah daerah, lembaga pendidikan, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang asri, hijau, dan berkelanjutan di Kabupaten Hulu Sungai Utara.
Melalui aksi menanam pohon ini, GOW HSU berharap semakin banyak pihak terinspirasi untuk melakukan hal serupa di lingkungannya masing-masing.
“Mari kita jadikan momentum ini sebagai langkah awal dalam membangun kesadaran bersama bahwa menanam satu pohon berarti menanam harapan bagi masa depan bumi,” tutup Mayang Melani.
(MC HSU/Aulia/Putra/Editor Agus)
Sumber : Infopublik

